28 Maret 2013

Kejadian Lapas Sleman Jadi Bahan Evaluasi

Jakarta, INFO_PAS. Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjen PAS), Mochamad Sueb, dalam kesempatan Apel Pagi Senin (25/3) menyampaikan keprihatinannya terhadap kejadian di Lapas Cebongan Sleman Yogyakarta, Sabtu dini hari (23/3) lalu.
“Kita semua tentu prihatin atas kejadian di Lapas Sleman,” kata Moch. Sueb halaman kantor Ditjen PAS.

Dalam amanatnya di hadapan pejabat struktural dan pegawai Ditjen PAS, M. Sueb meneruskan sebagaimana yang disampaikan Menteri Hukum dan HAM RI, Amir Syamsudin berkenaan dengan kejadian tersebut.
Terdapat 3 hal yang menjadi pernyataan menteri dan harus menjadi perhatian bagi jajaran Kemenkumham yaitu:
Pertama, Menteri Hukum dan HAM,  menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban;
Kedua, Menkumham mohon maaf atas terjadinya kejadian tersebut, karena institusi yang di pimpinnya terutama Petugas Lapas Sleman belum berhasil melindungi tahanan yang menjadi tanggung jawabnya; dan yang
ketiga Menteri menghimbau kepada pihak terkait untuk segera memproses secara hukum dan transparan siapa pelakunya dan motif  atas tindakan yang dilakukan.
Pada apel pagi yang dilaksanakan secara singkat itu, Dirjen PAS juga menyampaikan pesan kepada seluruh jajaran Pemasyarakatan agar mengambil hikmah kejadian tersebut seraya melakukan introspeksi dan melakukan evaluasi terhadap standard operasional prosedur (SOP) pengamanan terutama yang berkaitan dengan pelaksanaan tugas di pintu utama serta evaluasi untuk melakukan penguatan SDM penjagaan.
Selanjutnya Moch. Sueb mengharapkan agar seluruh keluarga besar Pemasyarakatan mampu mengendalikan dan menahan diri agar tidak berspekulasi dan tidak menuduh pihak-pihak tertentu sebagai pelaku kejadian tersebut.
 
Sumber : http://ditjenpas.go.id/article/article.php?id=327






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan mengisi komentar pada form yang disediakan. Komentar yang mengandung unsur Sara, Politik, Fitnah dan Pornografi akan kami hapus.