7 Juli 2014

Penghuni Lapas Anak Palembang Menjadi Mualaf : Panggil Aku Muhammad Husein


Palembang, Sripo.- Aprianto, salah seorang penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Anak Pakjo Palembang, mendapat hidayah. Remaja 16 tahun ini secara resmi masuk Islam dan mengganti namanya menjadi Muhammad Husen.

"Panggil aku Muhammad Husen, karena aku sekarang sudah Islam. Syahadat sudah aku ucapkan ," ujar Aprianto usai doa bersama dengan rekan-rekannya di Mushala At- Taubah di lingkungan Lapas Anak Pakjo Palembang. Jalan Inspektur Marzuki Palembang, Sabtu (05/07)

KPUD Kota Palembang Sosialisasi Pilpres Ke WBP Lapas Merah Mata Palembang


Sumber : Sumatera Ekspres

Abdul Hadi, Seniman Kaligrafi Penghuni Lapas Merah Mata Palembang

Seni Kaligrafi : Abdul Hadi Mengecat Kaligrafi di dinding Mesjid At-Taubah (02/07)

Image negatif lembaga pemasyarakatan (lapas) seakan sirna bila mendengar kisah dari Abdul Hadi, warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas I Palembang Merah Mata. Ia merupakan ahli membuat kaligrafi. Bahkan karyanya sudah menghiasi Masjid At-taubah yang berada di komplek lapas.

"Saya dulu belajar ketika menimba ilmu di Pesantren Modern Gontor Ponorogo dan menyelesaikan kuliah sarjana di Universitas Al Azhar, Kairo," ungkapnya.